Afif, Zaid (2018) PERANAN PEJABAT PEMERINTAHAN DESA SEBAGAI PIHAK YANG MENGETAHUI TENTANG JUAL BELI TANAH (Study Di Desa Gotting Sidodadi Kecamatan Bandar Pasir Mandoge Kabupaten Asahan Sumatera Utara). In: Prosiding Seminar Nasional Multidisiplin Ilmu Universitas Asahan 2018. Prosiding Seminar Nasional Multidisiplin Ilmu Universitas Asahan 2018 . Universitas Asahan, Kisaran, pp. 463-472. ISBN 978-602-50396-1-4
Text
Zaid Afif.pdf - Published Version Download (400kB) |
Abstract
Manusia hidup di atas tanah dan memperoleh bahan pangan dengan cara mendayagunakan tanah. Tanah merupakan tempat tinggal, tempat manusia melakukan aktivitas sehari-hari dan merupakan suatu obyek yang khas sifatnya, dibutuhkan oleh banyak orang, tetapi jumlahnya tidak bertambah. Di Kecamatan Bandar Pasir Mandoge Kabupaten Asahan, masyarakat banyak mempercayakan proses jual beli tanah kepada kepala desanya. Berdasarkan hal tersebut, maka permasalahan yang akan diteliti adalah: Bagaimanakah pelaksanaan jual beli tanah di Kecamatan Bandar Pasir Mandoge Kabupaten Asahan, Bagaimanakah peran kepala desa dalam pelaksanaan jual beli tanah tersebut dan apakah hambatan-hambatan yang terjadi dan bagaimanakah penyelesaiannya. Metode pendekatan yang digunakan adalah pendekatan yuridis empiris dan spesifikasi yang digunakan dalam penelitian ini bersifat penelitian deskriptif analitis. Berdasarkan hasil penelitian dapat diketahui bahwa pelaksanaan jual beli tanah di Kecamatan Bandar Pasir Mandoge Kabupaten Asahan masih banyak dilakukan dengan surat jual beli tanah yang dibuat secara di bawah tangan dihadapan Kepala Desa. Sedangkan transaksi jual beli tanah dengan akta PPAT masih jarang dilakukan oleh masyarakat. Peran Kepala Desa dalam jual beli tanah dalam prakteknya adalah selaku saksi, mencatat peralihan hak atas tanah dengan cara jual beli tersebut dalam buku tanah desa, membuat surat keterangan waris dan memungut biaya pologoro atas setiap transaksi jual beli tanah.
Item Type: | Book Section |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kepala Desa, Jual Beli Tanah, Desa Gotting Sidodadi. |
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions: | Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat |
Depositing User: | Lembaga Penelitian & Pengabdian Masyarakat |
Date Deposited: | 29 Dec 2018 13:37 |
Last Modified: | 14 Feb 2019 11:42 |
URI: | http://repository.una.ac.id/id/eprint/88 |
Actions (login required)
View Item |